Kebakaran Kembali Mengamuk di Makassar, 10 Asrama Ludes Terbakar

1 week ago 2
ARTICLE AD BOX

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR – Kebakaran terjadi di asrama Kodam yang berada di Jalan Baji Gau, Kelurahan Jongaya, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Selasa (12/11/2024), sekitar pukul 10.10 Wita.

Setelah menerima laporan tentang insiden tersebut, tim Pemadam Kebakaran Kota Makassar segera bergerak cepat dan tiba di lokasi hanya dalam waktu lima menit.

Kepala Bidang Operasi Pemadam Kebakaran Makassar, Cakrawala, mengonfirmasi bahwa tim pemadam langsung melakukan upaya pemadaman api sesaat setelah sampai di lokasi kejadian.

“Dengan kekuatan penuh, seluruh armada dan personel dari markas pemadam kebakaran dikerahkan untuk menangani kebakaran,” ujar Cakra dalam keterangannya, Selasa siang.

Diungkapkan Cakra, pada peristiwa tersebut sedikitnya 10 asrama ludes dilalap si jago merah.

“Menurut data yang diperoleh, panjang area yang terdampak kebakaran mencapai 30 meter,” Cakra menuturkan.

Tambahnya, setelah berjibaku dengan api, situasi baru aman terkendali setelah 15 menit kemudian.

Beruntungnya, kata Cakra, pada peristiwa tersebut tidak ditemukan korban jiwa maupun luka.

Kata Cakra, sedikitnya 10 kepala keluarga (KK) yang tinggal di asrama tersebut terdampak oleh peristiwa kebakaran tersebut.

“Setelah api berhasil dipadamkan, tim pemadam kebakaran tetap berada di lokasi untuk memastikan situasi benar-benar aman,” tandasnya.

Hingga berita ini diturunkan, pihak berwajib masih melakukan penyelidikan terkait peristiwa kebakaran yang membuat heboh masyarakat setempat itu.

“Kami meninggalkan lokasi kejadian pada pukul 11.12 Wita, setelah memastikan tidak ada potensi kebakaran susulan,” kuncinya.

Read Entire Article