Parodi Lapor Pak Diduga Sindir Gelar Raffi Ahmad, Andre Taulany: S3 Kerupuk Empat

1 week ago 3
ARTICLE AD BOX

FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Andre Taulany dan kawan-kawan mendadak mendapatkan banyak sorotan di media sosial.

Hal ini lantaran, acara di televisi nasional “Lapor Pak,” dianggap memparodikan gelar yang didapatkan Raffi Ahmad baru-baru ini.

Di acara tersebut, banyak sindiran-sindiran yang tampaknya ditujukan ke Gelar Dokter Honor Causa yang di dapatkan oleh Raffi Ahmad.

Mulai dari bangunan kampus hingga gelar itu sendiri yang tak lupa kena sindir dan jadi bahan bercandaan.

Andre Taulany yang memerankan sosok peraih gelar pun tampak begitu mendalami perannya yang dibalut dengan nada-nada bercanda.

Video ini diunggah oleh akun X @999o7i yang mendapatkan banyak atensi dari para netizen.

“Ini kampusnya komandan, kok agak aneh ini kan ruko lantai dua?, kok di bawah masih ada spanduk pecel ayam?,” tanya Andhika.

“Kalau malam kita itu masuknya lewat atas, bukan lewat bawah,” jawab Andre.

Ketika ditanya terkait gelar yang di dapatkan dari kampus ini, ia pun mempelesatkan gelar tersebut.

“S3 kerupuk empat,” ujarnya.

Kemudian ditanya lebih detail gelar apa.

“Sultan di langit,” jawab Andre.

Sebelumnya, gelar honoris causa Raffi Ahmad yang diperoleh dari Universal Institute of Professional Management (UIPM) Thailand pada 27 September 2024 ramai mendapat sorotan dan kritikan tajam.

Gelar tersebut diberikan dalam bidang Event Management and Global Digital Development. Gelar ini diragukan legalitasnya dan mendapat perhatian dari berbagai pihak.

Pasalnya, kampus tersebut ketahuan tidak memiliki izin. Ditambah lagi temuan sejumlah pegiat media sosial menyebutkan bahwa pendiri UIPM, Rantastia Nur Alangan, berkali-kali mengaku sebagai perwira tinggi militer, namun ternyata semua itu hanyalah pangkat militer palsu. (Erfyansyah/Fajar)

Read Entire Article