ARTICLE AD BOX
FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Jeda kompetisi benar-benar harus dimanfaatkan oleh tim PSM Makassar.
Seperti yang diketahui, kompetisi Liga 1 musim 2024/2025 untuk sementara di jeda karena memasuki ajang FIFA Matchday di bulan November ini.
Media Officer Sulaiman Abdul Karim menyebut tim berjuluk Juku Eja ini akan kembali menggelar sesi latihan pada 13 November mendatang.
Untuk sementara, para pemain diminta untuk menjaga kondisinya dengan melakukan latihan mandiri.
“Latihan lagi di tanggal 13 November.
Tetap latihan mandiri (pemain),” kata Sulaiman Abdul Karim dikutip, Kamis (7/11/2024).
Terkait para pemain asing, pria yang akrab disapa Sule ini menyebut semuanya tetap memutuskan berada di Makassar.
“Kalau pemain asing rata-rata tetap di Makassar,” sebutnya.
“Kemarin semua pemain asing ikut pulang ke Makassar,” tambahnya.
Kesempatan ini pun harus dimanfaatkan dengan baik oleh tim PSM Makassar mengingat mereka masih dalam performa yang kurang konsisten.
Karena performa yang belum konsisten itu, skuad asuhan pelatih Bernardo Tavares ini harus rela posisi mereka terlempar dari lima besar klasemen.
Saat ini, PSM Makassar menempat posisi keenam klasemen sementara dengan koleksi 17 poin dari 10 pertandingan yang sudah dimainkan.
Banyak faktor yang membuat performa Yuran Fernandes dan kawan-kawan sedikit menurun. Padahal, di awal musim mereka pernah berada di puncak klasemen.
Masalah-masalah yang dimaksud diantaranya pemain yang silih berganti mengalami cedera dan beberapa masalah di permainanan tim salah satunya adalah penyelesaian akhir.