ARTICLE AD BOX
FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Pemain Timnas Indonesia, Eliano Reijnders mendapatkan banyak perhatian dari para netizen saat laga menghadapi Jepang.
Lagi-lagi di laga ini, Eliano Reijnders kembali dicoret oleh pelatih Shin Tae Yong dan tak memmasukkannya ke line up Timnas Indonesia.
Dalam pertandingan ini Shin Tae Yong telah menentukan 22 pemain yang masuk Daftar Susunan Pemain (DSP) Indonesia vs Jepang.
Sementara ada beberapa nama lainnya selain Eliano yang dicoret, seperti Egy Maulana Vikri, Ramadhan Sananta, dan Yance Sayuri.
Khususnya bagi Eliano Reijnders, artinya sudah dua pertandingan berturut-turut adik dari Tijjani Reijnders ini tidak masuk dalam line up Timnas Indonesia.
Sebelumnya Eliano Reijnders juga tidak masuk saat Indonesia kalah 1-2 dari China pada 15 Oktober lalu di Qingdao.
Kembali dicoret oleh Shin Tae Yong membuat nama Eliano Reijnders menjadi trending di media sosial X.
Adik dari pemain Timnas Belanda Tijjani Reijnders ini banyak mendapatkan simpati dari para netizen.
“Eliano gua doain lu starter terus di klub sama dijauhin dari cedera. Karir lu abis ini mentereng Eliano setara Tijjani,” tulis akun X @anitaflaatid.
“Ngeliat eliano tuh knp pgen nangis ya bawaannya,” ujar akun @txtdariliza.
“Kalau ternyata kualitas Eliano gak masuk kriteria dan standard STY, lantas kenapa dinaturalisasi? ,” sebut akun @utdfokusid. (Erfyansyah/Fajar)